THOUSANDS OF FREE BLOGGER TEMPLATES

Rabu, 26 Mei 2010

Kerusakan Logam

Definisi Korosi
Korosi adalah kerusakan (cacat) logam akibat interaksi antara logam dengan lingkungannya .
Lingkungan adalah keadaan sekeliling yang kontak dengan material / logam.
Lingkungan bisa berupa padatan, cairan, atau gas dengan kondisi komposisi kimia, temperatur, kecepatan alir, dsb-nya yang tertentu.

Pencegahan Korosi
 Pemilihan material : menggunakan material yang lebih tahan korosi.
 Coatings : memberi lapisan pelindung yang tahan korosi pada permukaan material.
 Perlakuan khusus pada lingkungan : menambah inhibitor, menghilangkan elemen-elemen yang bersifat korosif (misalnya : air).
 Mengubah Potensial : Proteksi Anodik / Katodik.
 Memperbaiki desain : Stress Relieving, dll.
Manfaat Penanggulangan Korosi :
1. Mengurangi cost akibat terjadinya korosi : meriview dan melaksanakan rencana-rencana untuk mengurangi cost.
2. Mengurangi resiko akibat kegagalan : memberikan aspek-aspek safety, menganalisa bentuk-bentuk kegagalan.
3. Develop New Markets : Untuk Corrosion Control product dan services.

Korosi terjadi bila ada 4 faktor yang saling melengkapi :
1. anoda : di mana reaksi oksidasi (korosi) terjadi dan arus mengalir ke lingkungan.
2. katoda : Di mana reaksi reduksi terjadi.
3. Elektrolit (Ionic Current Path) : pembawa arus (jembatan arus) antar anoda dan katoda
4. Transfer elektron (Electronic Path) / Hubungan Listrik : arus (antara katoda dan anoda) melewati metal (logam), untuk melengkapi sirkuit.

1.bagaimana cara memilih bahan material yang bebas korosi?
2. Bagaimana cara proses kerja Anoda dan Katoda?
3. Cara apa saja yang bisa dilakukan untuk mencegah korosi?

0 komentar: